PoliticNews.ID – Lampung Selatan. Universitas Lampung mengadakan kerjasama dengan Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) dan Forum Rektor Indonesia (FRI) mengadakan Pendampingan Wirausaha Desa dalam Mendukung Kebangkitan Ekonomi di Era Adaptasi Kebiasaan Baru di Desa Terdampak Tsunami Anak Gunung Krakatau.
Dalam kegiatan yang menggunakan Metode Blended ini, terdiri dari Workshop Pengembangan Strategi Marketing Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Desa, dan Workshop Manajemen Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Desa sebagai implementasi Gerakan Nasional Revolusi Mental Bersama Masyarakat.
Dr. Ayi ahadiat, M.Si. selaku Ketua Panitia menyampaikan, Pendampingan Wirausaha Desa dalam Mendukung Kebangkitan Ekonomi di Era Adaptasi Kebiasaan Baru (Desa Terdampak Tsunami Anak Gunung Krakatau) merupakan kerja sama yang dilakukakan oleh Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) RI, Forum Rektor Indonesia (FRI) dan Universitas Lampung. Kegiatan ini diikuti oleh pelaku usaha di Desa Kunjir Kecamatan Rajabasa Kabupaten Lampung Selatan, dan juga mahasiswa Universitas Lampung sebagai implementasi Merdeka Belajar : Kampus Merdeka (MBKM) pada bidang Wirausaha Desa berlangsung selama 2 hari 4-5 september 2021.
Desa Kunjir merupakan salah satu Desa yang terdampak bencana Tsunami Anak Gunung Krakatau di selat sunda pada tahun 2018 silam, harapannya kegiatan ini bisa membantu masyarakat untuk bangkit setelah terkena bencana tsunami dan kemudian disusul dengan bencana Covid-19.
Plt Kepala desa Kunjir Bapak Sanusi sangat berterimakasih kepada Universitas Lampung, Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan serta Forum Rektor Indonesia atas kehadiran didesanya, beliau berharap masyarakat Desa Kunjir dapat menerapkan ilmu yang dibawa oleh universitas lampung dan bisa membawa dampak serta perubahan yang lebih baik bagi pelaku usaha di Desa Kunjir, menurut sanusi ada beberapa jenis usaha industri yang dilaksanakan warga desa kunjir seperti industri kreatif, industri jasa dan perdagangan, industri makanan dan minuman, serta industri produksi. Sanusi juga mengingatkan kepada peserta kegiatan ini agar dapat mengikuti acara ini dengan baik dan menangkap semua yang disampaikan oleh pemateri dan menerapkan di usaha yang telah meraka jalani.
Salah satu Narasumber dalam kegiatan ini yaitu Dra. Ida Nurhaida, M.S secara online menyampaikan materi tentang komunikasi pemasaran, bagaimana pelaku usaha dapan membuat komunikasi yang baik sehingga mampu menarik minat bagi calon pelanggan atau calon konsumen, taklupa Beliau juga mengucapkan terimakasih atas antusiasme yang dimiliki oleh peserta, dan berharap agar peserta bisa menerapkan apa yang disampaikan olehnya dalam kegiatan ini dan bisa membawa dampak yang baik bagi usaha meraka kedepannya.
Masyarakat Desa Kunjir mengucapkan terima kasih kepada Universitas Lampung, Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia dan Forum Rektor Indonesia, atas pelaksanaan kegiatan ini di desa kunjir. Semoga Kegiatan ini dapat meningkatkan kemampuan dalam pengelolaan dan pemasaran usaha yang kemudian dapat mewujudkan perubahan yang lebih baik bagi para pelaku usaha di Desa Kunjir, Kecamatan Rajabasa Kabupaten Lampung Selatan.
Lampung, Indonesia.