Home / Komunitas / Tokoh

Rabu, 19 Juli 2023 - 14:32 WIB

Maju Pilpres 2024, Komunitas Nelayan Situbondo Memberikan Mandat Rakyat Pada Gus Imin

Fawaid - Penulis

STUBONDO – Ratusan nelayan yang tergabung dalam Komunitas Nelayan di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Siap mendukung dan memenangkan Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Imin menjadi presiden pada momentum pemilihan presiden 2024 mendatang.

Mereka mendeklarasikan Gus Imin sebagai Calon Presiden 2024 di Desa Bletok Kecamatan Bungatan Kabupaten Situbondo, Rabu (19/7/2023).

Di hadapan para nelayan, Moh. Faisol sebagai Koordinator Komunitas Nelayan Situbondo menuturkan bahwa komunitas ini mewakili dari para nelayan di Situbondo akan menitipkan mandat pada Gus Imin agar maju pada perhelatan akbar 5 tahunan yang akan datang.

Baca Juga :  Guru Ngaji Kecamatan Plandaan Kabupaten Jombang Dukung Gus Muhaimin Sebagai Calon Presiden 2024

“ Kami para nelayan akan komitmen mendukung dan siap memenangkan Gus Imin sebagai Presiden Indonesia pada Pilpres 2024 mendatang”, Tegas pria yang dilahirkan di Kecamatan Mlandingan tersebut.

Dia akan menitipkan harapan besar rakyat kecil dibawah khususnya masyarakat nelayan kepada Gus Imin, ketika terpilih nanti agar juga memperhatikan persoalan yang pro nelayan. Misalnya permasalahan subsidi bahan bakar dan masalah permodalan serta persoalan lainnya.

“Kami sangat yakin Gus Imin sangat peduli pada masyarakat kecil, berkat pengalamannya yang sangat luar biasa, ia akan mampu membawah kepentingan masyarakat khususnya para nelayan menuju pengelolaan sektor kelautan menjadi lebih baik”, Lanjutnya.

Baca Juga :  Komonitas Sepeda Motor Vespa Kabupaten Jombang Dukung Gus Muhaimin Menjadi Calon Presiden Tahun 2024

Faisol menegaskan bahwa dirinya bersama rekan sesama nelayan yang tergabung dalam komunitas nelayan yang lain di Situbondo menganggap bahwa Gus Imin merupakan sosok yang mempunyai kepedulian sosial yang tinggi, dimana-mana selalu memperjuangkan hak-hak masyarakat kecil dan sudah diketahui oleh warga Nelayan yang mayoritas warga NU Oleh karena itu, menurutnya dengan menjadi presiden, mereka meyakini Gus Imin akan lebih mudah memperhatikan nasib dan kesejahteraan para nelayan.

Follow WhatsApp Channel politicnews.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Berita ini 21 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Parpol

Politisi Muda PAN Syafrudin Budiman – Erick Thohir Cawapres Paling Siap Dampingi Prabowo Subianto

Komunitas

Pameran Sewu Lukisan Anak #6 Siap Digelar Di Bantul, Yogyakarya

Eksekutif

Berikan Reward Pegawai Purna Tugas, Perumda Air Minum Kota Padang Berangkatkan Umroh

Komunitas

HPN 2022, GMNI NTT Nilai Pers sebagai Alat Perjuangan dan Penjaga Ideologi

Komunitas

HMMAL UNDIP Gelar POMN Di Kampung Bahari Tambaklorok Semarang

Legislator

Terima Pengurus KONI DKI Jakarta, Ketua MPR RI Bamsoet Dorong Peningkatan Kesejahteraan Atlet

Komunitas

Akademi Lampung Gelar Rakor Tentang Pemajuan Kebudayaan Bersama Taman Budaya Bali
Bacalon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Iqbal dan Amasrul saat diantar relawan mendaftar ke KPUD Kota Padang

Pemilihan

3 Pasang Bacalon Kepala Daerah Kota Padang, Tokoh Masyarakat Lubuk Buaya Ilham : Pak Amasrul Paling Paham Padang