Lumajang – Komunitas Futsal Lumajang berikan dukungan untuk Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin) menjadi calon presiden (Capres) 2024 dengan kegiatan deklarasi yang diselenggarakan di Lapangan Sangku mini Soccer Banjarwaru, Kecamatan Lumajang, Kabupaten Lumajang. Senin (17/7/2023).
Kegiatan tersebut diikuti oleh ratusan pemuda yang yeng tergabung dalam komunitas olah raga sepak bola mini yamg banyak tersebar dibeberapa wilayah Lumajang.
Amir Syaifullah selaku Koordinator tim Banjarwaru FC mengatakan figur Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu selain dekat dengan pemuda juga daoat menjadi sosok yang tepat untuk memajaukan olah raga futsal tanah air.
“Kami generasi muda pecinta bola melihat ketokohan Gus Muhaimin dari kacamata pemuda milenial sangat cocok bahkan kehidupannya dekat dengan masyarakat dan tidak membedakan kelas,” ungkapnya.
Menurutnya PKB dikepemimpinan Gus Muhaimin semakin dekat dengan kaum muda dan menjadi angin segar bagi pecinta bola khususnya futsal untuk ikut andil dalam menentukan masa depan bangsa.
“Jadi ini murni berangkat dari kecintaan kami terhadap sepak bola dan futsal. Kami yakin kalau Gus Muhaimin jadi presiden, sepak bola di tanah air bisa berprestasi di kancah dunia,” tegasnya.
Pihaknya juga merasakan getolnya Gus Muhaimin mendorong kemajuan desa melalui dana desa dapat diwujudkan dengan terwujudnya lapangan yang ditempati deklarasi dan kesemuanya bersumber dari desa.
“Ini salah satu bukti lapangan mini soccer yang kita tempati deklarasi kesemuanya dikelola BUMDes milik desa dan jika Gus Muhaimin jadi presiden saya berkeyakinan banyak desa yang akan memiliki sarana olah raga lebih bagus dengan anggaran 5 milyar per desa” jelasnya.
Lebih lanjut, Amir beserta anggota yang tergabung dalam Komunitas futsal Kabupaten Lumajang sangat berharap Cak Imin memimpin Indonesia tahun 2024.
“Semoga Gus Imin dimudahkan perjuangannya dan mampu memimpin Negeri tercinta ini,” harapnya.